Search here and hit enter....

30 Manfaat Kunyit untuk kesehatan & kecantikan

Manfaat Kunyit bagi Kesehatan – Tanaman rempah dan obat sangat mudah ditemukan, terutama di Indonesia dan kawasan Asia Tenggara. Salah satu rempah yang populer untuk digunakan sebagai obat dan rempah pewarna alami makanan dan penambah citarasa makanan. Tanaman tersebut dinamakan kunyit. Kunyit sangat popular sebagai suplemen anti-penuaan. Namun dikarenakan oksidasi dan inflamasi diyakini memegang peranan dalam penuaan, kunyit mungkin memiliki efek lebih dari sekedar pencegahan penyakit. umumnya yang banyak ditemukan warna kuning, merah, hitam dan putih. Masyarakat Indonesia memanfaatkan kunyit sebagai obat. Lalu apa saja 30 manfaat kunyit bagi kesehatan ? berikut :

manfaat kunyit

Gambar ilustrasi

30 Manfaat luar biasa Kunyit untuk kesehatan & kecantikan

1). Untuk meredakan demam pada anak

Bagi anda yang memiliki anak yang sedang demam, maka kunyit bisa menjadi obat mujarab. Kandungan minyak atsiri dapat menurunkan demam dan juga panas pada tubuh. Kunyit yang digunakan bisa kunyit kuning atau putih lalu dihaluskan dengan diparut. Setelah itu ditempelkan di kening atau perut. Setelah itu diamkan selama semalam dan oleskan berkali-kali hingga demam turun. Maka anda juga tidak harus selalu memberikan obat untuk anak anda.

2). Menghaluskan kulit

Banyak masker tradisional jaman dahulu yang mengandung kunyit kuning. Terutama karena kulit orang Indonesia yang berwarna kuning langsat, maka kunyit dijadikan sebagai pembersih sel kulit mati atau berguna untuk menghaluskan kulit. Karena kunyit juga mengandung antioksidan yang bisa menghaluskan kulit.

3). Mengobati radang sendi

Kunyit sudah jelas mengandung kurkumin atau curcumin maka warna kunyit terutama kunyit kuning menjadi berwarna dan membekas. Kurkumin memiliki fungsi sebagai bahan yang bisa mencegah radikal bebas dan menghindari sendi dari penyakit peradangan yang bahaya atau kronis.

4). Mengurangi sakit atau menyembuhkan sakit

Kunyit mengandung anti-inflamasi, maka kunyit bisa dimanfaatkan sebagai obat yang menyembuhkan dan mengurangi sakit. Terutama jika terbentuk luka dan ingin membuat luka tersebut cepat kering. Jaman dahulu obat atau bahan kimia yang bersifat septik sangat sulit sehingga menggunakan kunyit sebagai bahan yang bisa mengobati.

5). Melindungi usus besar

Kunyit dapat melindungi usus terutama usus besar sebagai bagian dari organ vital yang mencerna makanan. Kandungan kurkumin pada kunyit menjaga usus besar agar tetap bisa bekerja dan memanfaatkan bahan tersebut untuk menyembuhkan jika terjadi luka pada usus besar. Usus besar bisa sangat berbahaya dan juga rentan jika salah makan. Beberapa kali terjadi kanker usus karena kesalahan gaya hidup. dengan begitu kunyit bisa membantu anda dalam merawat usus jika mengalami kesalahan gaya hidup anda. Memang rasanya yang pahit dan kurang enak, namun akan lebih baik jika kesehatan usus yang paling utama.

6). Pencegah kanker terutama kanker perut dan hati

Terjadinya kanker dengan mudah jaman sekarang karena sembarangnya makanan yang tersaji atau terjual. Terutama banyak makanan cepat saji yang memberikan efek berkepanjangan pada tubuh. Konsumsi kunyit akan menyelamatkan anda dari kanker yang kemungkinan menyerang. Terutama jika mengonsumsi kunyit putih. Kurkuminnya bisa melindungi sel dan jaringan anda dari virus kanker yang menggerogoti tubuh. Kanker yang mungkin dicegah oleh kunyit adalah kanker hati, kanker usus besar, kanker darah atau leukimia dan kanker prostat.

7). Meningkatkan fungsi hati

Hati merupakan organ terbesar yang ada pada tubuh manusia. Nah, fungsi hati sangat penting sehingga harus dijaga. Maka dengan mengonsumsi kunyit maka akan meningkatkan fungsi dan kerja hati. Sehingga hati lebih mudah dalam mengenali dan juga memainkan fungsinya sebagai pengenal bahan kimia yang masuk ke tubuh manusia. Hal ini karena kunyit terkandung antioksidan

8). Menghambat kerusakan kromosom

Kunyit yang mengandung antioksidan dan kurkumin bisa menghambat kerusakan kromosom. Kerusakan kromosom jika sampai terjadi maka akan menyebabkan terjadinya kelainan atau abnormal pada manusia, terutama pada anak-anak. Konsumsi kunyit hangat yang bisa membantu anda dalam menghambat kerusakan kromosom yang bisa terjadi.

9). Menjaga pembuluh darah

Pembuluh darah sangat penting, gunanya untuk menjaga asupan darah yang berputar dalam tubuh tetap terjaga. Selain itu bagi anda yang memiliki kolesterol yang tinggi dan menghambat pembuluh darah anda, maka kunyit menjadi obat yang ampuh. Kurkumin yang terkandung bisa mencegah oksidasi kolesterol dan mencegah menumpuknya plak di pembuluh darah.

10). Mengurangi kemungkinan penyakit jantung

Kurkumin bisa mengurangi anda yang mungkin terserang penyakit jantung. Kurkumin bisa mengurangi perkembangan aterosklerosis dan penyakit jantung. Sehingga jika anda memiliki keturunan penyakit jantung maka anda bisa mengonsumsi kunyit secara teratur. Selain itu kunyit mengandung vitamin B6 sehingga ada penurunan risiko penyakit jantung.

[ Baca juga : 6 Gejala penyakit jantung ]

11). Mencegah pikun atau Alzaimer

Alzaimer atau penyakit pikun memang sering menyerang manula atau yang sudah berusia lanjut. Maka dengan mengonsumsi kunyit sejumlah zat seperti antioksidan akan membantu mencegah adanya penyakit alzaimer yang menyerang. Dengan begitu konsumsi secara rutin kunyit sejak dini.

12). Menjaga kekuatan otak

Antioksidan bisa menjaga otak yang lebih kuat. Dengan cara melindungi otak dan membuat perlindungan dalam menangkal radikal bebas dan cidera. Antioksidan bisa didapatkan di kunyit dalam jumlah yang banyak. Dengan begitu kekuatan otak bisa didapatkan dari mengonsumsi kunyit secara rutin.

13). Menurunkan depresi

Depresi merupakan gejala atau penyakit yang menyerang jiwa dan juga pikiran atau syaraf. Kunyit memiliki kandungan yang bisa menaikan proses neurotropik dan memberikan zat dengan jenis anti depresan. Jika anda mengalami depresi maka seduh kunyit bersama gula merah dan konsumsi layaknya teh selagi hangat. Maka hal tersebut akan menangkan anda dari depresi.

14). Mencegah penumpukan gas

Perut sering mengalami penumpukan gas akibat salah makan atau keadaan fisik dari orang tersebut sedang tidak nyaman, maka kunyit bisa menjadi obat atau salah satu alternatif dalam mencegah terjadinya penumpukan gas. Pada kunyit terkandung bahan seperti minyak atsiri dan kurkumin yang bisa mencegah tingginya gas yang ada pada perut.

15). Meringankan penyakit kolitis

Kolitis merupakan salah satu penyakit pencernaan yang merupakan penyakit sering kambuhan dan juga tergolong kronis. Penyakit ini agak sulit disembuhkan dan juga diobati menggunakan obat biasa. Umumnya, tanda terserang kolitis adalah tinja yang berdarah dan juga sakit perut yang berlangsung.

16). Menjaga kesehatan lambung

Lambung bisa saja rusak karena makanan yang bersifat korosif dan juga mengkikis dinding lambung. Namun dengan kunyit akan membantu mengurangi efek ini dengan cara meningkatkan lendir pada dinding lambung. Kunyit mengandung bahan yang bisa meningkatkan lendir tersebut.

17). Mengatasi sembelit pada perut

Kunyit dapat membantu melancarkan BAB. Kunyit mengandung bahan seperti kurkumin dan juga pati serta mineral. Dengan begitu sembelit atau kesulitan BAB akan mudah diatasi. Selain anda mengonsumsi serat, kunyit juga memiliki kandungan yang sama dengan sayuran hijau yang mengandung serat.

18). Mengurangi kulit gatal

Kunyit mengandung kurkumin yang mengurangi kulit gatal. Kulit gatal bisa diatasi dengan mengoleskan kunyit kuning yang sudah dihaluskan untuk menjaga kulit gatal. kunyit juga berguna untuk mencegah adanya bakteri yang masuk dan mencemari kulit. Bakteri tersebut bisa saja hanya bakteri ringan seperti kuman atau bahkan bakteri berat yang berbahaya bagi tubuh dan kulit. Biasakan untuk menggunakan bahan alami seperti kunyit dibandingkan untuk menggunakan bahan kimia seperti salep dan bedak yang mungkin memberikan efek samping.

19). Mengurangi sakit maag atau dispepsia

Kunyit dapat mengurangi sakit maag atau dispepsia. Kunyit bisa membantu merangsang kantong empedu untuk menghasilakn empedu yang meningkatkan pencernaan dan membantu menjaga perut kembung karena maag. Memang mudah jika mengonsumsi obat kimia untuk menghilangkan kembung dan sakit maag, tetapi pikirkan efek yang ditimbulkan. Selain itu obat hanya meninggalkan sakit sementara namun akan kembali kambuh. Kunyit disini berfungsi menyembuhkan bukan hanya menghilangkan sakit pada penderita maag.

20). Mengurangi kemungkinan stroke

Karena kunyit mengandung bahan yang bisa menjaga kestabilan kerja jantung dan memanfaatkan kurkumin sebagai pelancar pembuluh darah. Maka kemungkinan stroke pun berkurang dan juga terjaga.

21). Menjaga gula penderita diabetes

Jika anda mengalami diabetes maka anda wajib mengonsumsi kunyit sebagai bahan yang bisa mengontrol gula darah anda. selain itu, diabetes membutuhkan insulin dan juga gliserol yang terkadang menaikan gula darah. Namun jangan sekali-sekali memadukan kunyit dan obat. Maka gula darah akan turun drastis dan justru membahayakan anda.

[ Baca juga : 5 Gejala diabetes yang harus di waspadai ]

22). Mengendalikan berat badan

Sebenarnya mengendalikan berat badan karena kunyit bisa melancarkan pencernaan, mengendalikan gula darah dan juga mengurangi kolesterol jahat pada tubuh. Nah, jika berkaitan dengan hal tersebut maka kemungkinan berat badan akan turun.

[ Baca juga : Cara menurunkan berat badan ]

23). Berfungsi sebagai obat

Obat mungkin berfungsi untuk menyembuhkan, namun bahan kimia yang terkandung cukup tinggi. Maka anda bisa menggunakan kunyit yang bisa digunakan sebagainpengganti obat. Maka kunyit dianggap sebagai obat, sehingga jangan mengonsumsi obat dan kunyit bersamaan.

Efek samping dari konsumsi obat kimia tentu saja tidak menyenangkan. Misalnya ginjal yang melemah karena penggunaan ginjal lebih berat untuk memproses obat. srdangkan kunyit karena berbahan alami dan dari alam maka akan diserap dengan baik oleh ginjal, bahkan menyehatkan ginjal. Menggunakan kunyit sebagai obat tidak akan menimbulkan efek samping apapun. selama konsumsi atau penggunaan kunyit tidak dilakukan bersama-sama. Hal ini akan mengurangi kemampuan tubuh anda seperti mengalami penurunan tekanan darah jika dikonsumsi bersamaan.

24). Mengurangi peradangan pada luka

Rheumatoid dapat disembuhkan dengan kunyit karena mengandung anti-inflamasi. Sehingga jika anda mengalami radang anda bisa memanfaatkan kunyit pada bagian luka tersebut. selain itu peradangan bisa dihindari dengan mengonsumsi kunyitnya dan tidak hanya mengaplikasikan kunyit pada kulit yang luka.jika peradangan didiamkan akan berbahaya dan berdampak mengundang penyakit lain seperti tetanus dan juga luka yang semakin melebar.

25). Menyembuhkan pigmentasi

Karena matahari sekarang sangat tinggi intensitasnya maka ada baiknya menggubakan kunyit atau sesekali mengoleskan kunyit sebagai perawatan. Ternyata antioksidan yang terkandung pada kunyit. Hal itu bisa membantu anda yang biasa terkena matahari dan menyebabkan pigmen kulit berubah  dan terlihat belang-belang.

[ Baca juga : Cara menghilangkan flek hitam di wajah ]

26). Menunda penuaan

Bagi beberapa orang menjaga kecantikan kulit sangat penting dan mahal harganyan nah, bagi anda yang tidak ingin terkena bahan kimia yang menimbulkan efek berkepanjangan maka ada baiknya menggunakan kunyit sebagai masker yang bisa efek penuaan pada wajah.

27). Menghilangkan noda jerawat

Kunyit mengandung kurkumin dan mineral yang berfungsi untuk menghilangkan noda pada jerawat. Jika memperhatikan maka anda akan sadar, terkadang beberapa produk penghilang jerawat mengklaim mengandung kunyit. Menyembuhkan jerawat seperti sama halnya dengan mengurangi kuman penyebab gatal dan juga menjaga kesehatan kulit wajah. Parut kunyit sangat halus dan jangan lupa bersihkan kulit serta cuci dahulu sebelumnya. Lalu parut dengan halus dan oleskan atau tutupi noda jerawat yang ada di wajah. Lakukan hal ini secara rutin selama 1-2 minggu berturut-turut. Jika ingin digunakan sebagai masker jangan terlalu rutin karena wajah akan berubah menjadi kuning.

[ Baca juga : Cara menghilangkan bekas jerawat ]

28). Pencegah penyakit yang kronis

kurkumin sangat popular sebagai suplemen anti-penuaan. kurkumin mungkin memiliki efek lebih dari sekedar pencegahan penyakit bahkan penyakit kronis banyak yang terbukti ketika mulai mengonsunsi kunyit sebagai obat. Seperti kanker dan juga penyakit usus, kunyit dipercayakan banyak kalangan untuk menyembuhkan. Terutama kunyit putih. Tanaman rempah ini memang agak jarang ditemukan. Tidak seperti kunyit kuning yang banyak dibudidayakan karena kebutuhan rempah masakan. Namun anda masih bisa menemukannya di toko pertanian tempat penjualan bibit rempah.

29). Obat penyakit tipes

Karena tipes penyakit yang paling sering menyerang anak-anak dan remaja. Maka orang tua harus menjaganya dengan  baik. Terutama karena tipes mudah sekali kembali dan kambuh. sehingga ada baiknya untuk menjaga tubuh dari kembalinha terkena penyakit tipes dengan mengonsumsi kunyit secara rutin sebagai obat. Pati yanv terkandung bisa memberikan energi.

30). Kesehatan tulang dan juga otot

Adanya mineral memang dibutuhkan dalam tubuh manusia dengan jumlah yang bisa dikatakan banyak. Karena minetal hanya didapatkan dari tambahan maka kunyit bisa menjadi tambahan yang tepat untuk tubuh anda. Kunyit bisa menyehatkan tubuh dan otot. Kunyit yang digunakan jenis kunyit putih yang memang notabene kunyit untuk obat , bukan untuk memasak.

Itu tadi 30 manfaat yang ada pada kunyit dan bermanfaat bagi tubuh.

The post 30 Manfaat Kunyit untuk kesehatan & kecantikan appeared first on Manfaatsehat.id.



from Manfaatsehat.id http://ift.tt/2ktQGDF
via Pembesar Payudara
BERIKAN KOMENTAR ()