Search here and hit enter....

Manfaat Ikan Salmon bagi Kesehatan Tubuh

HarianSehat.Com – Manfaat Ikan Salmon bagi Kesehatan, Salmon merupakan salah satu jenis makanan yang sangat bergizi di dunia. Bahkan karena kandungannya, ikan salmon digadang-gadang bisa meningkatkan persentase kemungkinan hidup, menghindari tubuh dari serangan jantung, hingga melawan kanker. Dari segi konten yang ada, salmon memang tercipta dengan berbagai macam senyawa baik. Untuk lebih jelasnya, Anda bisa melihat fakta nutrisi salmon per 4 ons d bawah ini. Selain itu, pada artikel kali ini juga Anda akan diajak untuk mengatahui apa saja manfaat ikan salmon bagi kesehatan.

Manfaat Ikan Salmon

Gambar Ilustrasi Daging Ikan Salmon

Fakta nutrisi ikan salmon

Dalam 4.0 ons ikan salmon liar diteliti setidaknya terdapat beberapa jenis vitamin, seperti vitamin B3 (56,3%), B5 (18,4%), B6 (37,6%), B12 (236), dan vitamin D (127% nlai harian yang direkomendasikan). Selain itu, ikan salmon juga kaya akan mineral, mulai dari selenium, protein, yodium, kalium, biotin, kolin, dan fosfor. Salah satu nutrisi penting nan terkenal yang ada pada ikan salmon adalah asam lemak omega-3.

Dengan tingkat nutrisi yang tinggi, setiap senyawa yang ada pada ikan salmon dapat memenuhi kebutuhan harian tubuh. Oleh sebab itu, ikan ini sering disebut dengan nama superfood dikarenakan gizinya yang sangat baik.

Manfaat ikan salmon bagi kesehatan

Melihat tingginya nutrisi pada salmon, tidak salah bila banyak penelitian yang menunjukkan bahwa ikan laut ini kaya akan khasiat bagi tubuh manusia. Bahkan karenanya menjadi salah satu makanan bergizi terbaik di dunia, dijual dengan harga yang tinggi, dan tidak mudah didapatkan di pasar-pasar tradisional di Indonesia, karena sudah lebih dahulu masuk ke restoran-restoran. Agar lebih membuat Anda mengerti mengenai ikan ini, tidak ada salahnya Anda menyimak pembahasan tentang manfaat ikan salmon bagi kesehatan berikut.

1. Baik untuk otak dan perbaikan neurologis
Seperti disebutkan sebelumnya, ikan salmon kaya akan asam lemak omega-3. Sedangkan penelitian menunjukkan bahwa omega-3 terbukti dapat meningkatkan efisiensi berbagai fungsi otak, termasuk juga membantu meningkatkan memori.

Salmon juga kaya akan vitamin A, D, dan selenium yang diteliti dapat membanu melindungi sistem saraf dari kerusakan akibat pertumbuhan usia, bakan juga bisa bertindak sebagai antidepresan alami. Dalam studi lainnya, konsumsi suplemen ikan salmon dalam jangka panjang dapat membantu mencegah dan mengobati penyakit Alzheimer dan Parkinson.

Penelitian juga menunjukkan bahwa dampak baik konsumsi ikan salmon pada otak juga bisa didapatkan oleh anak-anak yang mengonsumsinya secara teratur. Bahkan penelitian khusus menunjukkan bahwa konsumsi ikan salmon untuk anak-anak yang bersekolah dapat membantu mencegah ADHD, juga meningkatkan kinerja akademik, dikarenakan khasiatnya yang dapat meningkatkan memori atau daya ingat dan fokus.

2. Baik untuk kesehatan mata
Studi juga menunjukkan bahwa konsumsi ikan salmon dapat membantu menjaga kesehatan mata. Bahkan, dengannya sindrom mata kering dan degenerasi makula dapat disembuhkan. Perlu diketahui, degenerasi makula merupakan penyakit nomer 1 di Uni Eropa dan Amerika Serikat yang menyebabkan penderitanya mengalami kebutaan.

Omega-3 di dalam ikan salmon juga dipercaya dapat meningkatkan drainase cairan intraokular dari mata, sekaligus mengurangi risiko mata terkena glaukoma serta tekanan pada mata. Selain itu, asam lemak omega-3 juga baik untuk perkembangan mata bayi.

3. Mencegah penyakit tulang dan sendi
Dalam penelitian baru-baru ini, konsumsi omega-3 secara rutin dapat mencegah tubuh terkena osteoporosis. Bahkan menurut studi yang dilakukan oleh para peneliti di Ohio State University, disebutkan bahwa wanita yang mendapatkan asupan asam lemak omega-3 dalam darahnya memiliki risiko terkena patah tulang pinggul lebih kecil. Omega-3 pada ikan salmon sendiri dapat menjadi anti-inflamasi, sehingga peradangan pada tulang dapat dikurangi.

4. Menjaga kesehatan jantung
Asam lemak omega-3 juga diteliti memiliki manfaat yang besar bagi kesehatan jantung manusia. Konsumsi ikan salmon teratur bahkan dapat membantu mengurangi risiko pengembangan aterosklerosis, stroke, hipertensi, hingga peradangan sistemik.

Penelitian juga mengarah pada dosis terbaik bagi Anda yang ingin mengonsumsi ikan laut ini bagi kesehatan jantung. Menurut penelitian yang dilakukan oleh University of Western Australia, disebutkan bahwa porsi terbaik untuk masyarakat umum adalah 500 mg per hari yang setara 2 ikan per minggu.

Dengannya Anda akan mendapatkan dua jenis asam lemak omega-3 yang merupakan kunci kesehatan jantung, yaitu asam eicosapentaenoic dan asam docosahexaenoic. Sedangkan untuk pasien penderita jantung koroner direkomendasikan mengonsumsi suplemen salmon sebanyak 1 gram dan pasien hypertriglyceridaemic sebanyak 4 gram per hari.

5. Menjaga kesehatan kulit
Kadar asam lemak omega-3 yang tinggi pada ikan salmon juga membuatnya sangat baik untuk membantu menjaga kesehatan kulit, termasuk membuat kulit lebih kenyal dan bersinar. Ikan salmon juga diteliti memiliki kandungan senyawa astaxanthin yang merupakan antioksidan. Senyawa tersebut dipercaya bisa menangkal serangan radikal bebas, yang merupakan penyebab penuaan dini. Menurut Dr Perricone, seorang dokter kulit terkenal di dunia, dosis terbaik untuk mendapatkan kulit yang sehat dari ikan ini adalah tiga kali konsumsi per minggunya.

6. Baik untuk tubuh secara keseluruhan
Bila kita melihat tingginya nutrisi pada ikan salmon, maka manfaat ikan salmon bagi kesehatan bisa dirasakan oleh seluruh bagian tubuh. Misalnya saja kandungan vitamin D. Menurut penelitian, kekurangan vitamin D dikaitkan dengan kanker dan theumatoid arthritis. Belum lagi nutrisi penting lainnya yang ada pada ikan ini, sehingga membuatnya benar-benar cocok dijadikan menu makan mingguan.

7. Melawan kanker
Berbicara mengenai ikan salmon dan penelitian terkait dengannya memang tidak akan menarik bila tidak dikaitkan dengan kanker. Banyak diskusi kedokteran yang membicarakan basis makanan super ini terhadap perkembangan sel kanker. Bahkan, ada ribuan makalah ilmiah yang mengaitkan asam lemak omega-3 dengan penyembuhan tubuh terhadap kanker. Studi pembuktian pun menunjukkan bahwa pasien penderita kanker dapat sembuh, terutama tumor setelah rutin mengonsumsi makanan kaya akan asam lemak omega-3 ini. Misalnya saja penelitian mengenai sel kanker manusia non-spesifik, kanker payudara, kolorektal, prostat, tumor otak ganas, kanker hati, kulit, dan masih ada beberapa lainnya.

Manfaat Ikan Salmon

Melihat begitu luar biasanya manfaat ikan salmon bagi kesehatan, kita hendaknya tidak ragu lagi menjadikan ikan salmon sebagai salah satu pilihan lauk pauk sehari-hari. Ikan salmon kaya akan nutrisi, dengan penyajian yang tidak membosankan, karena kita bisa memasaknya dalam banyak bentuk, mulai dari digoreng, dibakar, rebus, hingga dikukus dan dibuat menjadi sayur. Anda juga bisa membuatnya bersama dengan bubur untuk anak-anak.

Baca juga : Manfaat Madu

Meski, Anda juga harus pandai-pandai dalam membeli ikan salmon. Seperti yang sering kita dengar, ada sebagian laut di dunia ini yang dihuni oleh ikan salmon dan ikan laut lainnya yang sudah terkontaminasi oleh zat-zat berbahaya. Oleh sebab itu, penting untuk teliti di mana dan dari mana sumber ikan salmon yang Anda konsumsi. Selain itu, Anda juga hendaknya tidak berlebihan dalam mengonsumsi makanan ini. Periksakan kedokter bila Anda mengalami keluhan-keluhan yang memperlihatkan munculnya alergi akibat mengonsumsi salmon.


Harian Sehat - Daily Health News

The post Manfaat Ikan Salmon bagi Kesehatan Tubuh appeared first on Harian Sehat.



from Harian Sehat http://ift.tt/2kd35MF
via Pembesar Payudara
BERIKAN KOMENTAR ()