HarianSehat.Com – Mengapa Kehujanan Bisa Menyebabkan Orang Sakit Kepala? – Cuaca yang kadang tidak menentu, seperti hujan yang turun secara tiba-tiba membuat seseorang yang sedang berakitivitas diluar menjadi kehujanan bahkan basah-basahan. Bahkan orang yang kehujanan bisa terserang flu, pusing dan demam. Akan tetapi apa sebenarnya yang membuat kehujanan bisa menyebabkan sakit pusing dan flu pada seseorang?
Terdengar aneh memang ketika terkena hujan gerimis atau kehujanan bisa menyebabkan sakit kepala dan flu. Namun, tentu saja ada alasan mengapa air hujan meskipun hanya gerimis atau rintik-rintik bisa menyebabkan sakit pilek dan flu.
Kenapa Kehujanan Bisa Menyebabkan Sakit Kepala dan Flu?
Biasanya yang menjadi penyebab orang menjadi sakit setelah terkena hujan adalah suhu dingin yang secara mendadak terkena pada tubuh sehingga menyebabkan sistem kekebalan tubuh menurun dan pembuluh darah mengalami penyempitan.
Pada saat hujan dan cuaca yang cukup dingin, beberapa virus dapat menyebar dan menginfeksi tubuh lebih cepat sehingga membuat tubuh lebih mudah terkena sakit karena menurunnya sistem kekebalan tubuh.
Ketika air hujan turun dan mengenai tubuh, seluruh tubuh akan berada pada suhu yang lebih dingin apalagi pada bagian kepala, untuk mengurangi perasaan singin ini kemudian tubuh akan berusaha mengeluarkan enrergi yang lebih besar daripada biasanya. Hal ini kemudian bisa menjadi penyebab datangnya sakit kepala, flu bahkan membuat seseorang menjadi sakit.
Kandungan beberapa senyawa dan gas juga terdapat pada hujan yang turun, sehingga menjadikan udara memiliki sifat asam yang berlebih. Apabila hujan gerimis atau hujan rintik-rintik turun bisa membuat konsentrasi asam yang bersumber dari senyawa dan gas ini menjadi lebih besar, maka dari itu seseorang bisa sakit kepala atau pusing meskipun banya terkena gerimis.
Selain itu tekanan udara yang rendah ketika hujan juga menjadi penyebab turunnya sistem kekebala tubuh yang berakibat munculnya sakit kepala, flu bahkan jenis sakit lainnya.
Apabila Anda sedang berada diluar dan mengendarai motor lebih baik Anda mengenakan pakaian yang cukup tebal melindungi tubuh Anda, misalnya menggunakan jaket atau sweater yang ditambah dengan menggunakan jas hujan. Konsumsi suplemen atau vitamin juga menjadi hal yang penting agar stamina tubuh Anda tetap terjaga meskipun sering kehujanan.
Sakit yang biasanya datang setelah tubuh kehujanan biasanya pusaing atau sakit kepala, flu yang diakibatkan virus atau udara yang dingin dan juga sangat rentan terkena oleh bakteri yang dapat menular pada tubuh saat keadaan pakaian yang lembab misalnya jamur kulit yang menimbulkan rasa gatal.
Apabila tubuh Anda kehujanan sebaiknya Anda segera membilas seluruh rambut yang terkena air hujan, hal ini dilakukan agar senyawa dan juga gas yang memiliki sifat asam yang berada pada rambut Anda ketika kehujanan dapat dihilangkan, lalu jika pakaian yang Anda kenakan juga basah sebaiknya langsung menggantinya dengan pakaian yang kering selain agar tubuh tidak mengalami kedinginan juga agar kekebalan tubuh tidak semakin menurun dan terhindar dari berbagai masalah kulit.
Jangan lupa untuk selalu menyediakan payung atau jas hujan agar pakaian dan tubuh Anda tidak basah dan kedinginan karena kehujanan.
Cara menghilangkan sakit kepala karena kehujanan bisa dengan mandi air hangat dan istirahat dengan cukup, minum air putih dengan cukup selain itu jangan lupa untuk mencukupi gizi harian Anda dan mengkonsumsi suplemen agar imunitas tubuh tetap terjaga. Jika sakit ringan sebaiknya tidak mengkonsumsi obat, hal ini berguna untuk melatih sistem imun tubuh agar lebih kuat. Namun, jika sakit parah tentu saja Anda harus segera memeriksakan diri ke dokter dan berkonsultasi langsung.
Baca juga : Penyebab Sakit Kepala Berkepanjangan
Semoga artikel berjudul “Mengapa Kehujanan Bisa Menyebabkan Sakit Kepala?” bisa bermanfaat dan menambah wawasan Anda. Dengan adanya artikel ini diharapkan Anda bisa menjaga selalu kesehatan Anda, apalagi di musim penghujan ini Anda harus bisa menjaga stamina tubuh agar bisa mempertahankan diri dari cuaca dan bakteri yang bisa menyerang kapan saja. Anda bisa juga membaca artikel kesehatan lainnya di situs HarianSehat.Com setiap harinya. Jangan bosan untuk selalu menjaga kesehatan Anda dan Salam Sehat!
Harian Sehat - Daily Health News
The post Mengapa Kehujanan Bisa Menyebabkan Sakit Kepala? appeared first on Harian Sehat.
from Harian Sehat http://ift.tt/2kJz3mk
via Pembesar Payudara