HarianSehat.Com – 12 Makanan Tinggi Kolesterol ini Harus Dihindari, seperti diketahui bahwa beberapa jenis makanan tidak dianjurkan atau dipantang/dilarang dikonsumsi dalam jumlah yang banyak oleh seseorang, karena memiliki kandungan kolesterol yang tinggi pada makanan tersebut. Apabila makanan berkolesterol tinggi dikonsumsi dalam jumlah yang banyak atau tidak wajar maka kolesterol dalam tubuh akan menjadi kurang seimbang, dan bisa meningkatkan resiko seseorang terkena dari beberapa resiko penyakit, diantaranya penyakit jantung dan stroke. Maka dari itu, menjaga asupan makanan dengan seimbang dan tidak berlebihan merupakan hal yang wajib dilakukan agar kesehatan tubuh dapat terjaga.
Kolesterol adalah zat berlemak yang ditemukan pada setiap sel tubuh manusia. Sebenarnya kolesterol didalam tubuh didapat tidak hanya dari makanan namun kolesterol juga dibuat sendiri oleh tubuh pada organ hati. Apabila tubuh mengkonsumsi makanan yang mengandung lemak jenuh yang cukup tinggi, maka kadar kolesterol yang ada dalam tubuh menjadi tidak seimbang sehingga akan menimbulkan masalah kesehatan yang cukup serius dan fatal bila tidak ditangani.
12 Makanan Tinggi Kolesterol ini Harus Dihindari
Menjaga gaya hidup sehat seperti mengkonsumsi makanan sehat yang tidak mengandung lemak jenuh dan melakukan olahraga secara teratur merupakan beberapa langkah pencegahan yang wajib dilakukan agar kolesterol dalam tubuh tetap seimbang.
Daftar beberapa makanan dibawah ini merupakan daftar jenis makanan yang memiliki kolesterol tinggi dan tidak dianjurkan dikonsumsi secara berlebihan atau lebih baik dihindari bagi Anda yang memiliki kadar kolesterol LDL yang tinggi. Dilansir dari HealthMeUp dan berbagai sumber lainnya, simak daftar makanan berkolesterol tinggi beserta uraian lengkapnya dibawah ini!
1.) Gorengan
Makanan yang diolah dengan cara digoreng bisa mengandung kolesterol. Hal ini dapat terjadi apabila dalam proses menggoreng menggunakan minyak yang telah berkali-kali dipakai atau menggunakan minyak yang sangat panas. Proses menggoreng dengan minyak tersebut akan memberikan dampak pada meningkatnya kadar kolesterol pada seseorang. Apabila minyak goreng semain sering digunakan maka asam lemak jenuhnya juga akan semakin banyak.
Menurut detikHealth, sepotong gorengan juga bisa menambah kadar low density lipoprotein (LDL) disebabkan kandungan lemak trans dan lemak jenus yang ada didalamnya. Dan LDL atau kolesterol jahat ini juga mudah menempel pada dinding pembuluh darah yang bisa meningkatkan seseorang terkena penyakit kardiovaskular dan stroke.
2.) Otak Sapi
Kandungan kolesterol dalam 10 gram otak sapi bisa sampai 2.500 mg. Oleh karena itu hal ini harus diperhatikan apalagi bagi Anda yang menggemari makanan-makanan hewani yang memiliki kandungan lemak yang cukup tinggi misalnya otak sapi ini. Meskipun belum ada batasan yang pasti tentang konsumsi otak sapi yang dikonsumsi setiap harinya.
Maka dari itu lebih baik mulai mengurangi makanan-makanan yang bersumber dari makanan hewani yang memiliki lemak jenuh yang tinggi dan mulai meningkatkan asupan makanan yang lebih sehat seperti ikan, sayuran dan jenis makanan sehat lainnya.
3.) Kuning Telur
Kuning telur diketahui memiliki kandungan kolesterol yang tinggi jika dibandingkan dengan makanan lainnya. Dalam 100 gram kuning telur setidaknya memiliki kandungan kolesterol sekitar 1200 miligram. Jumlah ini sekitar 400 persen lebih jika dibandingkan dengan kolesterol yang dibutuhkan setiap harinya. Maka dari itu, jika pada pagi hari Anda mengkonsumsi kuning telur, sebaiknya setelah mengkonsumsi kuning telur tersebut menghindari makanan lain yang mengandung kolesterol tinggi lainnya.
4.) Lever
Banyak orang yang menikmati dan suka mengkonsumsi lever/hati. Namun, ternyata lever memiliki kandungan kolesterol yang cukup tinggi. Didalam 100 gram lever setidaknya terdapat 564mg kolesterol atau terdapat 188 % dari konsumsi kolesterol harian. Dalam 1 ons lever yang diolah menjadi masakan setidaknya mengandung 311 mg kolesterol, sedangkan menurut American Heart Association, orang yang sudah diewasa tidak dianjurkan untuk mengkonsumsi makanan yang mengandung 300 mg kolesterol setiap harinya.
5.) Butter
Menurut healthaliciousness.com, 100 mg butter memiliki kandungan kolesterol sekitar 215 mg, dan 1 sendok makan butter mengandung 20 mg kolesterol. Sedangkan makanan yang mengandung butter seperti roti, kue, dan makanan lainnya seringkali dikonsumsi. Oleh karena itu, Anda harus bisa membatasi setiap makanan kurang sehat yang Anda konsumsi setiap harinya.
6.) Udang
Udang diketahui memiliki kandungan kolesterol yang cukup tinggi. Setidaknya 195 mg kolesterol terkandung dalam setiap 100 mg udang. Kandungan kolesterol dalam satu ons udang setidaknya ada 55 mg dan satu ekor udang yang cukup besar memiliki kandungan kolesterol sekitar 11 mg. Meskipun tidak semua seafood memiliki kandungan kolesterol yang tinggi namun alangkah lebih baik cara pengolahannya direbus daripada diolah dengan cara digoreng.
7.) Ayam
Cara mengolah ayam menjadi masakan tertentu akan memberikan perbedaan besar pada kandungan zat pada ayam tersebut. Jika dibandingkan dengan burger dan eskrim, kandungan satu paha ayam dengan kulitnya mengandung tingkat lemak yang lebih banyak pada paha ayam dan kulitnya tersebut. Penyebabnya kulit ayam yang digoreng merupakan pemicu banyaknya kolesterol yang ada pada ayam.
8.) Makanan Cepat Saji
Kandungan kolesterol yang ada pada makanan cepat saji memiliki tingkat yang cukup tinggi. Misalnya biskuit, keripik dan juga telur setidaknya memiliki kandungan kolesterol sebanyak 172mg dari setiap 100mg nya. Selain itu dalam satu biskuit terdapat kandungan kolesterol sekitar 246 mg. Didalam makanan cepat saji umumnya terdapat kandungan minyak jenuh yang menjadikan makanan cepat saji tersebut tinggi akan kolesterol. Lemak jenuh ini adalah hasil dari adanya penambahan hidrogen pada minyak sayur yang pada umumnya dimanfaatkan untuk menggoreng makanan cepat saji.
9.) Keju
Bagi para vegetarian atau orang yang seringkali mengkonsumsi sayuran keju merupakan salahsatu sumber protein dan juga kalsium yang baik bagi tubuh. Dan bagi orang yang bukan vegetarian juga, keju merupakan makanan yang lezat untuk dikonsumsi dan biasa digunakan pada berbagai masakan dan juga kue. Setidaknya 123 mg kolesterol terdapat dalam 100 mg keju. Dan dalam per satu inci keju terdapat sekitar 21 mg kolesterol, maka dari itu mengkonsumsi keju harus dibatasi dan tidak berlebihan setiap harinya.
10.) Daging Olahan
Perbandingan antara daging ayam, kambing, domba, dan sapi mungkin tidak ada bedanya ketika sudah diolah. Jumlah kolesterol yang ada pada daging yang telah diolah juga tergantung dari potongan besar daging dan jumlah garam yang digunakan pada saat mengolahnya. Jadi ketika sudah diolah bisa jadi kolesterol yang ada pada jenis daging-daging tersebut setara.
11.) Burger Keju
Kolesterol yang tinggi juga terdapat pada burger keju. Setidaknya dengan ukuran burger keju yang besar terdapat kandungan kolesterol sekitar 175 miligram. Apabila Anda mengkonsumsi burger keju, tidak dianjurkan mengkonsumsi makanan lain yang memiliki kolesterol tinggi lainnya seperti kentang goreng, milk shake dan jenis makanan berkolesterol tinggi lainnya. Karena jika ditambah dengan konsumsi makanan berkolesterol tinggi lainnya asupan kolesterol harian akan bertambah dan melebihi asupan harian tsb.
12.) Es Krim
Ternyata Es krim merupakan salahsatu makanan yang mengandung kolsterol tinggi. Diketahui bahwa dalam segelas es krim terdapat kandungan lemak yang cukup banyak dibandingkan dengan hamburger dan memiliki kandungan kolesterol yang tinggi dibandingkan dengan 10 donat. Maka dari itu, jika Anda mengkonsumsi es krim, Anda harus menghindari makanan lainnya yang mengandung kolesterol tinggi. Lebih dianjurkan mengkonsumsi makanan seperti bauh-buahan segar dan makanan sehat lainnya. Mengkonsumsi buah-buahan lebih baik karena memiliki kandungan serat dan vitamin yang baik bagi kesehatan tubuh, selain itu rendah kalori.
Diatas merupakan artikel tentang Makanan Penyebab Kolesterol Tinggi yang Harus Dihindari, dengan meminimalkan konsumsi makanan yang memiliki kolesterol tinggi atau lemak jenuh maka kesehatan tubuh akan lebih terjaga. Seperti yang diketahui bahwa makanan-makanan yang memiliki kadar lemak jenuh jika dikonsumsi secara tidak terkontrol akan berakibat fatal dan mengganggu sirkulasi darah sehingga meningkatkan resiko seseorang terkena penyakit jantung dan masalah ‘vaskular’ lainnya.
Dengan mengetahui jenis-jenis makanan yang dapat meningkatkan kolesterol diatas, tentu Anda diwajibkan untuk membiasakan diri agar terbiasa memelihara gaya hidup sehat. Mengkonsumsi makanan-makanan bernutrisi tinggi dan seimbang tentu sangat dianjurkan, selain itu rutin berolahraga setiap harinya menjaga tubuh agar tetap bugar dan sehat.
Baca juga : Gejala Awal Penyakit Kolesterol Tinggi
Terimakasih telah membaca artikel berjudul 12 Makanan Tinggi Kolesterol ini Harus Dihindari, semoga bermanfaat dan bisa memberikan pengetahuan baru kepada pembaca semua. Artikel tentang kesehatan lainnya juga bisa Anda baca di situs HarianSehat.Com yang menyediakan berbagai informasi kesehatan setiap harinya.
Harian Sehat - Daily Health News
The post Daftar 12 Makanan Tinggi Kolesterol ini Harus Dihindari appeared first on Harian Sehat.
from Harian Sehat http://ift.tt/2qeO7fo
via Pembesar Payudara