Baca Artikel ini Langsung dari Sumbernya : Obat Verapamil HCL – Mekanisme Interaksi Komposisi Dan Dosisnya
Pengertian Obat Verapamil HCL – Kandungan, Mekanisme Kerja, Interaksi,Harga, Komposisi Dan Informasi Dosisnya Bagi Kesehatan Jantung Pria wanita bersama Dokterdiet.net.Net
Jantung merupakan salh satu oragan yang sangat penting di dalam tubuh manusi. Jantung mempunyai fungsi untuk memompa darah ke seluruh tubuh. Namun organ penting seringkali mengalami gangguan seperti detank jantung yang terganggu atau lebih dikenal dengan aritimia dan angina atau angin duduk. Penyebab dari gangguan jantung tersebut diakibatkan oleh masuknya kalsium dalam jumlah banyak ke dalam jantung. Bagaimana cara menangani gangguan jantung tersebut? Para ahli telah menemukan sebuah obat bernama Verapamil, obat ini bekerja dengan cara menghambat aliran kalsium ke dalam jantung sehingga jantung bisa menjadi lebih rileks. Selain untuk menangani angina dan aritimia, Verapamil juga dapat digunakan untuk menangani kasus tekanan darah tinggi atau hipertensi dan serangan jantung.Verapamil merupakan salah satu obat berjenis penghambat saluran kalsium. Verapamil merupakan obat resep, jadi Anda harus memiliki resep dokter untuk bisa memperoleh Verapamil di apotek. Verapamil digunakan untuk menangani serangan jantung, beberapa jenis sakit kepala, tekanan darah tinggi, angin duduk, dan aritimia. Verapamil aman dikonsumsi oleh anak – anak hingga orang dewasa. Verapamil sampai saat ini tersedia dalam bentuk obat suntik, sirup, kapsul, dan tablet.
Peringatan sebelum menggunakan atau mengkonsumsi Obat Verapamil
1. Konsumsi Verapamil sebaiknya sesuai dengan anjuran yang diberikan oleh dokter, terutama bagi Anda yang sedang hamil dan menyusui.
2. Jika anak – anak akan mengkonsumsi Verapamil, tanyakan dosis yang tepat untuknya kepada dokter.
3. Bagi Anda yang mengalami gangguan hati, gangguan darah atau porphyria, gagal jantung, dan tekanan darah rendah sebaiknya berhati – hati dalam mengkonsumsi Verapamil.
4. Selama Anda mengkonsumsi Verapamil, sebaiknya hindari jus anggur untuk menghindari reaksi yang tidak diinginkan.
5. Temui dokter segera, jika setelah mengkonsumsi Verapamil Anda mengalami overdosis dan alergi.
Nah Untuk Lebih Jelas Tentang Obat Verapamil ini Silakan Langsung Baca Dosis dan Efek Sampingnya Dibawah ini
Dosis Obat Verapamil
Dokter akan memberikan dosis Verapamil kepada pasiennya dengan mempertimbangkan beberapa hal diantaranya tingkat keparahan penyakit yang diderita oleh pasien, kondisi kesehatan pasien, dan respon tubuh pasien terhadap Verapamil.
Berikut ini dosis Verapamil yang umumnya diberikan untuk orang dewasa
1. Verapamil yang digunakan untuk menangani angina atau angin duduk adalah 240 mg – 360 mg yang dibagi menjadi 3 kali konsumsi dalam sehari.
2. Untuk menangani kasus aritimia, Verapamil diberikan sebanyak 120 mg hingga 360 mg yang dibagi menjadi 3 kali konsumsi dalam sehari.
3. Dan untuk menangani kasus hipertensi atau tekanan darah tinggi, pasien dianjurkan untuk mengkonsumsi Verapamil sebanyak 240 mg – 320 mg yang dibagi menjadi 3 kali konsumsi dalam sehari.
Jika anak – anak akan mengkonsumsi Verapamil, sebaiknya dilakukan dengan pengawasan ketat dari dokter dan dosis Verapamil juga harus dikonsultasikan kepada dokter.
Cara yang benar dalam mengkonsumsi Verapamil
1. Sebelum Anda mulai mengkonsumsi Verapamil, perhatikan anjuran dokter dan juga aturan pakai yenag tertera pada kemasan Verapamil. Konsumsi Verapamil sebelum atau setelah makan.
2. Supaya perkembangan kondisi Anda dapat terpantau, periksakan diri Anda ke dokter secara rutin selama mengkonsumsi Verapamil.
3. Supaya Verapamil bekerja dengan baik di dalam tubuh pasien, sebaiknya Verapamil dikonsumsi pada jam yang sama setiap hari secara teratur.
4. Jangan menggandakan dosis Verapamil jika Anda tidak sengaja lupa mengkonsumsi Verapamil. Konsumsi Verapamil segera begitu Anda teringat bila jarak dengan dosis berikutnya tidak terlalu dekat.
5. Verapamil dapat meningkatkan kadar alkohol di dalam darah, sebaiknya hindari minuman beralkohol selama Anda mengkonsumsi Verapamil.
Efek samping Obat Verapamil
Setiap obat pasti memiliki efek samping masing – masing. Begitu juga dengan Verapamil, berikut ini adalah beberapa efek samping yang ditimbulkan oleh Verapamil.
1. Pembengkakan pergelangan kaki
2. Mual
3. Pusing atau sakit kepala
4. Mudah merasa lelah
5. Konstipasi
Semoga informasi Obat Verapamil yang saya berikan kali ini dapat memberikan manfaat bagi kita semua.
Tulisan Obat Verapamil HCL – Mekanisme Interaksi Komposisi Dan Dosisnya ini Bersumber dari : DokterDiet.Net.
from DokterDiet.Net http://ift.tt/2nXzvP5
via Cream Pembesar Payudara