Search here and hit enter....

5 Cara Memutihkan Ketiak Yang Hitam Secara Alami

Cara memutihkan ketiak – Kulit ketiak yang kusam adalah salah satu hal yang dapat mengganggu penampilan seseorang. Hal ini yang akhirnya membuat banyak orang mencari berbagai cara memutihkan ketiak. Sayangnya, sering kali cara yang ditempuh justru malah membuat ketiak semakin menghitam. Contohnya pemakaian masker atau lulur pemutih ketiak berbahan kimiawi yang marak dijual di pasaran bukannya membuat ketiak makin putih malah justru akan membuat ketiak Anda iritasi dan kusam.

Ketidaktahuan dalam merawat ketiak seperti penggunaan deodorant ataupun parfum ketiak juga akan semakin membuat ketiak Anda tak terlihat cerah seperti yang diinginkan. Oleh karena itu, memutihkan ketiak dengan cara alami dengan memanfaatkan bahan-bahan yang mudah dijumpai di sekitar Anda dapat menjadi satu hal yang patut dicoba

cara memutihkan ketiak

Tips memutihkan ketiak dengan bahan alami

1). Campuran Kunyit dan Minyak Kelapa

Kunyit adalah salah satu bahan alami yang dapat digunakan oleh Anda yang saat ini sedang mencari cara memutihkan ketiak. Cukup dengan memarut kunyit dan dicampur dengan minyak kelapa kemudian oleskan pada ketiak. Lakukan secara rutin selama 15 menit minimal dua kali seminggu maka kulit ketiak pun akan nampak lebih cerah. Selain itu, campuran kunyit dan minyak kelapa ternyata juga sangat ampuh dan bermanfaat untuk menjaga kelembaban ketiak.

[ Baca juga : 30 Manfaat kunyit untuk kesehatan & kecantikan ]

2). Gunakan Timun

Timun adalah bahan alami yang terkenal ampuh mencerahkan kulit. Anda dapat memanfaatkan timun tersebut dengan menjadikannya sebagai masker alami yang baik untuk memutihkan ketiak yang kusam. Dengan menghaluskannya dan diratakan di permukaan kulit ketiak, kusam di permukaan kulit ketiak pun akan segera hilang.

3). Gunakan Lemon

Bahan alami lainnya yang baik untuk digunakan sebagai cara memutihkan ketiak adalah lemon. Caranya mudah sekali. Anda cukup memeras air lemon dan campurlah dengan sedikit madu lalu oleskan pada permukaan kulit ketiak. Selain itu, ada cara lain dalam memanfaatkan lemon sebagai bahan alami untuk memutihkan ketiak. Cara tersebut adalah dengan cukup mengiris-iris lemon tersebut dan langsung digosok-gosokkan secara lembut pada kulit ketiak Anda. Setelah itu, tunggu sampai kering dan basuh dengan air sampai bersih. Hasilnya kulit ketiak akan makin terlihat putih.

[ Baca juga : Manfaat jeruk lemon untuk kecantikan ]

4) Gunakan Pepaya

Buah yang satu ini ternyata juga efektif dalam memutihkan ketiak yang terlihat hitam. Asam karbonat yang ada pada pepaya efektif dalam mempercepat pengelupasan sel kulit mati. Hal inilah yang membuat pepaya dapat dimanfaatkan sebagai bahan untuk membuat ketiak tampak lebih cerah. Caranya pun cukup mudah. Sediakan pepaya yang masih muda, parut, dan oleskan pada kulit ketiak Anda. Tunggu selama kurang lebih 15 menit. Setelah itu, bilas dengan air untuk membersihkannya. Hasilnya, kulit ketiak akan tampak lebih putih.

[ Baca juga : 30 Manfaat daun pepaya untuk kesehatan ]

5). Gunakan Kentang

Bagi Anda yang sedang mencari referensi cara memutihkan ketiak, pemanfaatan kentang patut untuk dicoba. Ternyata orang zaman dulu banyak memanfaatkan kentang sebagai bahan pemutih kulit secara alami. Cara penggunaannya pun cukup mudah. Anda hanya perlu menghaluskan dengan menumbuk kentang atau pun memblendernya. Setelah itu, oleskan pada permukaan kulit ketiak secara teratur kurang lebih 15 menit dan lakukan minimal dua kali seminggu.

Video viral cara memutihkan ketiak

Anda yang sedang mencari cara memutihkan ketiak mulai sekarang tak perlu khawatir lagi karena ternyata sederet bahan alami dapat dimanfaatkan. Anda pun tak perlu takut akan mengalami iritasi pada kulit ketiak karena bahan-bahan tersebut juga terbukti relatif aman untuk digunakan.

The post 5 Cara Memutihkan Ketiak Yang Hitam Secara Alami appeared first on Manfaatsehat.id.



from Manfaatsehat.id https://ift.tt/2mpzjI4
via Pembesar Payudara
BERIKAN KOMENTAR ()