Search here and hit enter....

Cara Sederhana Untuk Mengobati Kurang Darah Dan Selalu Lemas

Mengobati Kurang Darah Dan Selalu Lemas – Kurang darah atau disebut juga anemia merupakan penyakit dimana jumlah sel darah merah dalam tubuh lebih rendah dari batas normal. Karena sel darah merah lebih sedikit, pasokan oksigen ke seluruh tubuh bisa berkurang, karena tidak ada yang mengikat oksigen untuk dialirkan ke bagian tubuh yang lain. Penyakit ini mungkin tidak  berbahaya secara langsung, namun jika dibiarkan begitu saja maka dapat mengakibatkan bagian tubuh atau organ penting dalam tubuh bisa menjadi bermasalah dalam menjalankan fungsinya.

Mengobati Kurang Darah Dan Selalu Lemas

Kurang darah seringkali ditandai dengan tubuh yang selalu terasa lemas, tidak bertenaga, wajah pucat, kepala sering terasa pusing, mata berkunang-kunang hingga sesak napas. Anemia semestinya segera diobati agar tidak menimbulkan komplikasi penyakit lainnya, juga agar kebutuhan oksigen dalam tubuh bisa terpenuhi. Sebelum memilih untuk mengkonsumsi obat penambah darah yang berbahan kimia, cobalah untuk mengikuti cara sederhana berikut ini untuk mengatasi kurang darah dan tubuh yang selalu lemas.

Cara Sederhana Mengobati Kurang Darah dan Tubuh Lemas

1. Jus Delima dan Biji Wijen

Buah delima dan juga biji wijen mengandung zat besi dan protein nabati yang cukup tinggi. Kombinasi keduanya dapat meningkatkan jumlah sel darah merah lebih cepat sehingga masalah anemia bisa segera teratasi. Jadi, untuk mendapatkan manfaatnya, rutinlah membuat jus buah delima dengan taburan biji wijen. Minum jus tersebut sekali sehari hingga tubuh terasa bugar dan gejala anemia menjadi sembuh.

2. Hindari Teh dan Kopi

Teh dan kopi mengandung kafein dan juga senyawa tanin yang dapat menghalangi penyerapan zat besi di dalam tubuh dari makanan yang masuk. Tanin akan melapisi dinding lambung dan usus sehingga penyerapan nutrisi menjadi terhambat. Jika Anda merasakan gejala anemia, sebaiknya segera hilangkan kebiasaan untuk mengkonsumsi teh atau kopi. Minuman tersebut juga sebaiknya dihindari saat perut sedang kosong, saat ingin makan ataupun baru selesai makan.

[ Baca juga : 5 Manfaat minum kopi bagi kesehatan ]

3. Cemilan Kacang-kacangan

Kalau biasanya Anda suka ngemil makanan manis dan juga miskin nutrisi, mulai sekarang cobalah untuk terbiasa dengan cemilan dengan berbagai jenis kacang-kacangan. Terutama untuk kacang almond dan kacang merah, keduanya mengandung zat besi yang cukup melimpah. Sangat cocok untuk dikonsumsi oleh penderita anemia baik yang sudah berat ataupun masih berupa gejala ringan. Apalagi kedua kacang tersebut mengandung sedikit kalori dan kaya lemak baik, jadi tidak perlu khawatir dengan masalah berat badan meski sering ngemil.

4. Konsumsi Jeroan Hati

Mungkin bagi penderita kolesterol dan asam urat merasa khawatir jika mendengar kata jeroan, tapi makanan ini sangat baik dikonsumsi jika Anda memiliki masalah dengan jumlah sel darah merah yang rendah. Sebaiknya pilihlah jeroan hati ayam kampung dan juga bebek, karena jeroan hati pada kedua unggas tersebut lebih baik dibandingkan dengan jeroan hati hewan lainnya.

5. Perbanyak Konsumsi Buah dan Sayur

Buah dan sayur merupakan jenis makanan yang selalu direkomendasikan untuk dikonsumsi baik saat tubuh dalam keadaan sehat maupun sakit. Buah dan sayur banyak mengandung vitamin maupun mineral termasuk zat besi sehingga sangat baik dikonsumsi setiap hari. Tentukan variasi jenis buah dan sayur agar tidak bosan, dan utamakan untuk  mengkonsumsi bayam merah yang sangat kaya akan zat besi.

[ Baca juga : 6 Buah yang memiliki vitamin C lebih tinggi dari jeruk ]

Itulah cara sederhana yang bisa dilakukan agar masalah kurang darah dan tubuh yang lemas dapat segera diatasi. Selain cara di atas, kita juga harus membiasakan diri untuk melakukan pola hidup sehat dan menjauhi makanan yang mengandung banyak bahan kimia seperti pengawet dan penyedap rasa yang berlebihan.

The post Cara Sederhana Untuk Mengobati Kurang Darah Dan Selalu Lemas appeared first on Manfaatsehat.id.



from Manfaatsehat.id http://ift.tt/2we0uGS
via Pembesar Payudara
BERIKAN KOMENTAR ()